OCBC Hadirkan Berbagai Magical Moments Bertema Disney untuk Nasabah di Indonesia

14 Jun 2025

Jakarta, 14 Juni 2025 – PT Bank OCBC NISP Tbk (OCBC) dengan kolaborasi bersama Disney menghadirkan rangkaian “magical moments” yang membawa cerita-cerita Disney semakin dekat dengan penggemar di Indonesia. OCBC tidak hanya meluncurkan berbagai produk keuangan yang relevan dan fun, tetapi juga membawa berbagai event-event seru yang tak terlupakan untuk nasabah dan keluarga.

Nasabah OCBC dapat memilih produk keuangan yang menampilkan desain bertema Disney, Marvel, atau Star Wars, dan masih banyak lagi yang akan datang. Pilihan produk keuangan bertema Disney yang bisa menjadi pilihan nasabah saat ini meliputi:

  • Kartu Debit OCBC Young Nyala: Desain kartu debit untuk anak berusia di bawah 17 tahun yang memiliki rekening Tanda Junior for Young Nyala. Pemilihan karakter terinspirasi oleh cerita Disney dan Marvel, seperti Lilo & Stitch, Frozen, dan Spider-Man.
  • Kartu Kredit OCBC Platinum Star Wars: Kartu Kredit dengan teknologi lentikular yang menampilkan desain karakter Darth Vader dan Yoda, yang tentunya diminati oleh para dewasa muda dan penggemar Star Wars.

Selain produk dan solusi finansial, OCBC juga menghadirkan berbagai event spesial bertema Disney, yang dapat dinikmati oleh para nasabah dan juga keluarga.

Johannes Husin, Direktur OCBC mengatakan, “Melalui berbagai produk dan event yang bertema Disney, OCBC ingin menghadirkan momen-momen yang tak terlupakan untuk nasabah dan keluarga, serta memberikan inovasi finansial yang lebih menyenangkan, relevan, dan memberikan nilai tambah bagi gaya hidup nasabah.”

“A Magical Night of Music”, Orkestra untuk Anak Bangsa

Salah satu aktivitas dan event tematik yang diselenggarakan oleh OCBC adalah pertunjukan orkestra “A Magical Night of Music”, yang menghadirkan pengalaman menarik bagi nasabah OCBC dan para penggemar Disney di seluruh Indonesia.

Orkestra ini diselenggarakan dalam rangka merayakan kolaborasi OCBC dan Disney di Indonesia, dengan event komplimenter untuk pemegang kartu OCBC bertema Disney. “A Magical Night of Music” menghadirkan sebuah orkestra yang menampilkan Trust Orchestra yang beranggotakan anak-anak muda berbakat berusia 10-35 tahun, bersanding dengan penyanyi berkelas internasional Christian Bautista, Bunga Citra Lestari, dan penyanyi muda berbakat Quinn Salman. Mereka akan menyanyikan aransemen lagu-lagu favorit penggemar, menghadirkan medley penuh nostalgia dari kisah-kisah favorit Disney yang disukai lintas generasi.

“A Magical Night of Music” ini dirancang tidak hanya sebagai hiburan keluarga, tetapi juga sebagai bentuk nyata dari komitmen OCBC untuk menggaungkan #FUNanciallyfit, dimana gaya hidup yang menyenangkan bisa tetap selaras dengan kebiasaan finansial yang sehat. Tak hanya itu, orkestra ini juga merupakan bagian dari apresiasi kami untuk nasabah setia OCBC dan keluarga,” tambah Johannes.

Fenomena konser yang terus menjamur dalam beberapa tahun terakhir telah menjadi bagian penting dari gaya hidup masyarakat, terutama generasi muda Indonesia. Berdasarkan data OCBC Financial Fitness Index 2024, ditemukan bahwa sebagian besar masyarakat Indonesia sudah rutin menabung, namun 39% nya menabung dengan tujuan materialistik, salah satunya untuk membeli tiket konser. OCBC memahami kebutuhan ini, sehingga OCBC menghadirkan sebuah konser A Magical Night of Music dengan memberikan tiket komplimenter, agar nasabah OCBC bisa tetap financially fit sambil terus menikmati lifestyle yang fun.

Promosi Bertema Disney yang Akan Datang

Di luar penawaran produk keuangan, OCBC juga akan menghadirkan keseruan tambahan bagi nasabah melalui serangkaian promosi dan penawaran menarik, termasuk:

  • Kesempatan memenangkan perjalanan ke Hawaii
  • Penawaran tiket nonton buy1 get1 sepanjang tahun untuk film-film dari Disney, Pixar, Marvel, Star Wars, dan 20th Century Studios dengan Kartu Kredit OCBC
  • Berlangganan Disney+ Hotstar hemat 75% hingga 26 Juni 2025 dan tambahan potongan harga + cashback hingga 20% sepanjang tahun bagi pemegang Kartu Kredit & Debit OCBC
  • Cashback 20% untuk pembelian makanan, minuman, dan merchandise di Cinema XXI bagi pemegang Kartu Debit OCBC.

OCBC berharap dapat memberikan pengalaman menyenangkan bagi para nasabah di Indonesia melalui lebih banyak acara bertema Disney ke depannya, sehingga kisah-kisah Disney dapat semakin dekat dengan masyarakat Indonesia.

Pemegang Kartu Debit & Kartu Kredit OCBC juga berhak menikmati penawaran spesial untuk pembelian tiket acara Disney Jr. Live on Tour: Let’s Play! di Jakarta, yang tersedia mulai tanggal 14 Juni 2025. Disney Jr. Live on Tour: Let’s Play! merupakan acara khusus yang dirancang untuk menghibur anak-anak melalui penampilan dari karakter Disney favorit.

Selain itu, Disney’s Beauty and the Beast in Concert & Disney’s The Lion King Live in Concerts yang dipersembahkan oleh Ciputra Artpreneur akan menghadirkan pengalaman sinematik luar biasa, menampilkan film klasik Disney yang diiringi dengan pertunjukan orkestra secara langsung pada bulan September & Oktober mendatang. Pemegang Kartu Debit & Kredit OCBC juga dapat menikmati penawaran eksklusif untuk pembelian tiket pertunjukan ini.

Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi www.ocbc.id.

Tentang OCBC
PT Bank OCBC NISP Tbk (OCBC) didirikan di Bandung pada 1941 dengan nama Nederlandsch Indische Spaar en Deposito Bank. Selama lebih dari 84 tahun perjalanan, Bank mengalami beberapa kali perubahan nama menjadi 'Bank NISP', kemudian 'Bank OCBC NISP', hingga pada 14 November 2023 lalu, nama merek dan logo menjadi ‘OCBC’. Per tanggal 31 Maret 2025, OCBC melayani nasabah melalui 205 jaringan kantor di 54 kota di Indonesia. Selain itu, nasabah juga dapat bertransaksi melalui 529 ATM OCBC, lebih dari 90.000 jaringan ATM di Indonesia, dan sekaligus terhubung dengan lebih dari 580 jaringan ATM OCBC Group di Singapura dan Malaysia. OCBC pun melayani nasabah melalui berbagai channel digital, termasuk mobile banking dan internet banking – baik untuk individu maupun korporasi. OCBC merupakan salah satu bank dengan peringkat kredit tertinggi di Indonesia yakni peringkat AAA(idn)/stabil dari PT Fitch Ratings Indonesia.

Brand & Communication Division, OCBC
OCBC Tower, Jl Prof Dr Satrio Kav 25, Jakarta 12940
Tel: 021- 25533888; Fax: (62)-021-57944000
Email: brand.communication@ocbc.id
Website: www.ocbc.id

Aleta Hanafi
Division Head
aleta.hanafi@ocbc.id,
Mobile: 62-8119860068
Chandra Novita
Publicist
chandra.novita@ocbc.id
Mobile: 62-8111071069
Nadya Maharani
Publicist
nadya.maharani@ocbc.id
Mobile: 62-8118725945
Novi Henriatika
Publicist
novi.henriatika@ocbc.id
Mobile: 62-8119812329

News for your Inspiration

Read More
OCBC Premier Shariaa

Event - 23 Jun 2025

OCBC Hadirkan Premier Banking dengan Solusi Syariah, Pertama di Indonesia Tawarkan Manfaat Wakaf Berkelanjutan bagi Nasabah

Read More
Kita Usahakan Rumah Itu

Event - 9 Jun 2025

OCBC Luncurkan Musik Video "Kita Usahakan Rumah Itu" untuk Ajak Anak Muda Wujudkan Rumah Impian

See All